NTB, 2020: Ekonomi Mengalami Kontraksi Sekitar 0,64 Persen - Badan Pusat Statistik Provinsi Nusa Tenggara Barat

Pembangunan Wilayah Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) BPS Provinsi Nusa Tenggara Barat

Berikan Penilaian Tentang Layanan Kami di SKD2024

Anda memiliki keluhan mengenai layanan kami? Laporkan langsung ke SP4N Lapor

NTB, 2020: Ekonomi Mengalami Kontraksi Sekitar 0,64 Persen

Tanggal Rilis : 5 Februari 2021
Ukuran File : 1 MB

Abstraksi

Perekonomian Provinsi NTB berdasarkan besaran PDRB atas dasar harga berlaku triwulan IV-2020 mencapai Rp33,88 triliun dan atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp23,46 triliun.

Ekonomi Provinsi NTB selama tahun 2020 secara kumulatif       (c-to-c) mengalami kontraksi sebesar 0,64 persen. Dari sisi produksi, kontraksi terdalam terjadi pada kategori transportasi dan pergudangan sebesar 31,39 persen. Sedangkan dari sisi pengeluaran, kontraksi terdalam terjadi pada komponen Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB)  sebesar 6,16 persen.

Ekonomi Provinsi NTB pada triwulan IV-2020 dibanding periode yang sama tahun 2019 (y-on-y) mengalami kontraksi sebesar 3,03 persen, dengan kontraksi terdalam terjadi pada kategori transportasi dan perdagangan sebesar 28,72 persen. Sedangkan dari sisi pengeluaran, kontraksi terdalam terjadi pada komponen Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga (PKRT)  sebesar 4,74 persen.

Ekonomi Provinsi NTB pada triwulan IV-2020 dibanding triwulan III-2020 (q-to-q) mengalami kontraksi sebesar 1,25 persen, dengan kontraksi terdalam terjadi pada kategori industri pengolahan sebesar 20,02 persen. Sedangkan dari sisi pengeluaran, kontraksi terjadi pada komponen Pengeluaran Konsumsi Lembaga Non-Profit (PK-LNPRT)  sebesar 0,96 persen.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Nusa Tenggara Barat (Statistics of Nusa Tenggara Barat Province)Jl. Dr. Sudjono No. 74 Kelurahan Jempong Baru Kecamatan Sekarbela

Kota Mataram NTB 83116Telp (62-370) 621385

Faks (62-370) 623801

Mailbox : bps5200@bps.go.id

pst5200@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik